Forum RT - RW Jakarta Barat Donasikan Bantuan Pasca Kebakaran di Sawah Lio


Jakarta Barat, penaxpose.com - Forum RT - RW Jakarta Barat selalu terdepan, eksis dan kompak solid selalu dalam membantu para korban musibah Kebakaran yang terjadi di Wilayah Jakarta Barat.

Kali ini Forum RT - RW Jakarta Barat mendonasikan bantuan yang ke 57 kali untuk musibah Kebakaran yang terjadi beberapa hari lalu di Sawah Lio RW 06 Kelurahan Jembatan Lima Kecamatan Tambora Jakarta Barat, Jum'at (8/12/2023).

Irwan Gunawan SE selaku Sekwil F - RT/RW Jakarta Barat mengungkapkan.

"Kami segenap Pengurus Forum RT - RW turut prihatin dan berduka atas kejadian musibah Kebakaran yang melanda RW 06 Kelurahan Jembatan lima, kehadiran kami disini mendonasikan bantuan berupa uang hasil penggalangan dana dari rekan - rekan Forum RT - RW Jakbar," ungkapnya.

Hal senada juga disampaikan H. Rustam Efendi S.Pd, MM selaku Ketua Forum RT - RW Jakarta Barat.

"Kami selaku Forum RT - RW Jakarta Barat sudah ke 57 kali membantu dalam bentuk donasi untuk para korban Kebakaran yang sering terjadi di setiap Wilayah seperti di Tambora ini, Kami juga berharap melalui Forum RT - RW untuk para RT dan RW di Jakarta kejadian ini terulang lagi cukup sekali ini saja baik yang memakan korban jiwa maupun korban segalanya,"Harap H. Rustam Efendi Ketua Forum RT - RW Jakarta Barat kepada Media.

Kegiatan bantuan donasi ini diserah terima langsung dari Ketua Forum RT - RW Jakarta Barat oleh Ketua RW 06 Jembatan Lima H. Lili Rodjali dan kemudian dilanjutkan dengan melihat puing - puing bekas bangunan yang terbakar.

Hadir diantaranya H. Rustam Efendi S.Pd, MM (Ketua Forum RT/ RW Jakbar), H.E. Hasanuddin S.Sos (Penasehat F - RT/RW Jakbar), Irwan Gunawan SE (Sekwil F - RT/RW Jakbar), Sanata M Zen (Humas F - RT/RW Jakbar), Hak Waris (Forum RT/RW se Indonesia), H. Lili Rodjali (Ketua RW 06 Jembatan Lima) para RT dan Pengurus RW 06.

Saat berita ini diturunkan kegiatan berjalan lancar sampai selesai.

Reporter: Supriyadi (Pray)

0 Comments

Posting Komentar