Antisipasi Tindak Kejahatan di Wilayah, Tiga Pilar Tamansari Gelar Apel dan Patroli Cipkon


Jakarta Barat, penaxpose.com |Kodam Jaya - Apel gabungan Tiga Pilar Kecamatan Tamansari dalam rangka patroli cipta kondisi yang dilaksanakan di halaman Mapolsek Metro Tamansari Jalan Blusdru Kelurahan Mangga Besar, Kecamatan Tamansari Jakarta Barat. Pada pukul 22.30 WIB. Sabtu, 17 Februari 2024.

Babinsa Koramil 01/Tamansari Kodim 0503/Jakarta Barat, Sertu Rusnanto menjelaskan, apel yang langsung Kapolsek Metro Tamansari Kompol Adhi Wananda yang di ikuti oleh 45 personil gabungan tiga pilar Tamansari yang di lanjutkan dengan patroli.

"Patroli di sasarkan di gedung olah raga lokasari (gudang KPU) serta tempat-tempat rawan yang di mana sering terjadi tindak kejahatan curanmor, penjambretan dan pembegalan serta tindak kejahatan yang meresahkan masyarakat," urai Sertu Rusnanto di Makoramil usai melaksanakan apel dan patroli.

Adapun pelaksanaan patroli dengan menggunakan kendaraan roda empat sebanyak 2 unit dan kendaraan roda dua sebanyak 15 unit. (Pen01/TS)

0 Comments

Posting Komentar