Anggota Satuan Polisi PP Kel Krendang Bantu Tertibkan Lalin di Perlintasan KA Jembes di Jam Sibuk


JAKARTA BARAT, penaxpose.com - Aktivitas masyarakat Jakarta, khususnya di hari kerja/jam sibuk pagi maupun sore hari tampak berlomba mengejar waktu sehingga bisa tepat waktu ke tempat tujuan kantor maupun kembali ke rumah.

Rabu, (5/6/2024) pantauan Awak Media melihat kesemrawutan terjadi di Perlintasan Kereta Api (KA) Jembatan Besi tak terhindari, kemacetanpun terjadi. Kesigapan 3 anggota Satpol PP Kelurahan Krendang, Kecamatan Tambora Jakarta Barat membantu pengaturan lalu lintas guna mengurai kemacetan yang ada.

Kepala Satuan Tugas Polisi Pamong Praja (Kasatgaspol) PP Kelurahan Krendang, Ahmad Sholeh menerangkan kepada Media di lokasi.

"Ya!, kami disini membantu pengaturan lalu lintas di saat waktu - waktu jam sibuk. Apalagi aktivitas Kereta Api (KA) yang beberapa menit melintas di perlintasan ini," terangnya.

"Begitupun waktu sore hari pukul 16.00 WIB di waktu jam pulang kerja, kamipun bantu mengatur lalin disini," tambahnya.

Reporter: Supriyadi (Pray)

0 Comments

Posting Komentar