LMK Kalideres Rayakan HUT RI ke-79 dengan Serangkaian Acara Meriah


Jakarta Barat, penaxpose.com  | Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79, Lembaga Musyawarah Kelurahan (LMK) Kalideres menggelar serangkaian acara yang meriah dan penuh semangat kebersamaan. Acara yang berlangsung pada Minggu, 25 Agustus 2024, di Perumahan Daan Mogot RW 017, Jalan Bedugul, Kelurahan Kalideres, Kecamatan Kalideres, Jakarta Barat, ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting dan masyarakat setempat.

Dalam sambutannya, Lurah Kalideres, Ian Imanuddin, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada LMK Kalideres atas inisiatif dan upaya yang dilakukan dalam menyelenggarakan kegiatan ini. "Kegiatan ini tidak hanya untuk mengenang jasa para pejuang kita, tetapi juga untuk mempererat tali silaturahmi antarwarga, serta memberikan hiburan yang bermanfaat," ujar Ian Imanuddin.

Acara yang diisi dengan senam bersama, fun bike, cek kesehatan gratis, bazar, dan panggung hiburan ini berhasil menarik perhatian banyak warga. Para peserta juga berkesempatan memenangkan berbagai door prize yang disiapkan oleh panitia. Salah satu momen yang paling berkesan adalah saat para peserta dan warga bersama-sama menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya serta lagu "17 Agustus".



Kegiatan ini turut dihadiri oleh sejumlah pejabat dan tokoh masyarakat, antara lain Sekretaris Kelurahan Kalideres Sundari, Kapospol Kalideres Kustatanto, Babinsa Kalideres Taat, Ketua Forum RW Dede, serta para Ketua RW yang hadir. Selain itu, tampak hadir juga perwakilan dari FKDM, Satpol PP, Dishub Kecamatan Kalideres, PPSU Kalideres, dan KPU/PPK Kecamatan Kalideres, LSM GKRI dan GRIB.

Acara ini mendapat dukungan dari RS Ciputra Hospital yang menyediakan layanan cek kesehatan gratis, serta pengamanan dari dari LSM GKRI dan GRIB Jaya DPRT Kalideres.

Penampilan artis ibu kota, Dou Mojang, menjadi puncak acara, di mana mereka berhasil menghibur warga dan peserta yang hadir. Acara peringatan HUT RI ke-79 di Kelurahan Kalideres ini pun berlangsung dengan sukses dan penuh keceriaan.




(Sultan Adam)

0 Comments

Posting Komentar