Kolaborasi Musholla Al-Barokah, Karang Taruna, dan Geber Community Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW


Jakarta Barat, penaxpose.comPengurus Dewan Kesejahteraan Musholla (DKM) Al-Barokah di Jalan Kampung Duri RT 002 RW 03, Kelurahan Duri Selatan, Kecamatan Tambora, Jakarta Barat, berkolaborasi dengan Karang Taruna unit RW 03 dan Gerindo Bersatu (Geber) Community menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, Sabtu (21/9/2024).

Acara yang digelar di dekat jalan raya dengan panggung berukuran besar ini dihadiri ribuan jamaah. Dengan mengusung tema "Jadikan Hikmah Maulid Nabi Muhammad SAW untuk Meningkatkan Kepedulian Kepada Sesama di Era Modern", peringatan tersebut diisi dengan berbagai kegiatan religius. Para penceramah yang hadir di antaranya Ustadz Reyhan Rojali, Ustadz Asep Zainal, Ustadz Alfian Hidayat (Dai I News TV), dan Ustadz Zaky Al Farizi. Acara ini juga dimeriahkan oleh Qosidah Majelis Taklim Musholla Al-Barokah pimpinan Hj. Rohila dan Hadroh Risab (Remaja Islam Musholla Al-Barokah) di bawah bimbingan Ustadz Hadi. Pembacaan Tilawatil Quran dilakukan oleh Ustadz Aswani dan Asep Supriyadi.

Sebagai bagian dari acara, panitia juga memberikan santunan kepada 19 anak yatim piatu dari wilayah sekitar.

Dalam sambutannya, perwakilan dari Musholla, Karang Taruna, dan Gerindo Bersatu Community menyampaikan apresiasi atas antusiasme jamaah yang hadir hingga acara berlangsung hingga tengah malam.

Acara ini turut dihadiri oleh pengurus DKM Musholla Al-Barokah (Nursalim), RT dan LMK RW 03, Karang Taruna RW 03, Bhabinkamtibmas, serta tokoh masyarakat dan agama setempat.

Kegiatan ini berlangsung lancar dan ditutup dengan doa yang dipimpin oleh Ustadz Ba'asyir.

Reporter: Supriyadi (Pray)



0 Comments

Posting Komentar