Sabaruddin Sirait Terpilih Pimpin DPD II KNPI Simalungun Periode 2024-2027 pada Musda XIII


Simalungun, penaxpose.com  – Dewan Pimpinan Daerah II (DPD II) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Simalungun sukses menggelar Musyawarah Daerah (Musda) XIII pada Sabtu (28/9/2024) di Gedung Majelis Ulama Indonesia (MUI), Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun.

Acara ini dihadiri oleh 20 Organisasi Kepemudaan (OKP) serta 27 Pengurus Kecamatan KNPI se-Kabupaten Simalungun. Musda dibuka langsung oleh Ketua DPD I KNPI Sumatera Utara, El Adrian Shah, yang didampingi oleh Ketua KNPI Simalungun sebelumnya, El Kananda Shah. Rombongan El Adrian disambut dengan Dihar dan tarian Simalungun sebagai bagian dari prosesi adat sebelum memasuki gedung tempat pelaksanaan Musda.

Ketua Partuha Maujana Simalungun (PMS), Zulparianto Damanik, turut menyambut kedatangan El Adrian dan mengenakan pakaian adat Simalungun sebagai simbol dimulainya Musda XIII KNPI Simalungun.

Evra Sasky Damanik, mewakili tokoh masyarakat Simalungun, dalam sambutannya mengingatkan pentingnya KNPI sebagai organisasi yang solid, diisi oleh anak-anak muda berintegritas. Ia berharap Musda ini menghasilkan pemimpin yang mampu menjalankan organisasi sesuai AD/ART dan merangkul seluruh OKP di Simalungun.

El Kananda Shah, Ketua DPD II KNPI Simalungun periode sebelumnya, menyampaikan bahwa dirinya tidak mencalonkan kembali sebagai ketua. Ia juga mengisahkan perjalanan KNPI Simalungun selama masa jabatannya, termasuk tantangan menghadapi oknum yang berusaha memanfaatkan KNPI untuk kepentingan pribadi. El Kananda menegaskan pentingnya menjaga persatuan dan menolak pembicaraan soal Suku, Agama, dan Ras (SARA) dalam tubuh KNPI.

Ketua DPD I KNPI Sumatera Utara, El Adrian Shah, menyampaikan terima kasih kepada El Kananda Shah yang telah menjalankan roda organisasi dengan baik dan mempertahankan KNPI sesuai AD/ART. Ia menegaskan bahwa pemilihan ketua harus melalui mekanisme Musda, dan mendorong seluruh kader untuk melaporkan pihak-pihak yang mengklaim kepemimpinan tanpa dasar yang sah.

Pada Musda XIII ini, Sabaruddin Sirait terpilih sebagai Ketua DPD II KNPI Simalungun untuk periode 2024-2027 secara aklamasi. Dalam sambutannya, Sabaruddin menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh peserta Musda dan menekankan pentingnya dukungan dari OKP dan pengurus kecamatan dalam menjalankan amanahnya. Ia berjanji untuk selalu mengedepankan musyawarah dalam setiap pengambilan keputusan demi kemajuan KNPI Simalungun.

Musda XIII ini juga dihadiri oleh perwakilan Forkopimda, Dandim 0207/Simalungun, Polres Simalungun, serta tokoh agama, masyarakat, dan pemuda Kabupaten Simalungun.

(S. Hadi Purba Tambak)



0 Comments

Posting Komentar