Surat undangan telah dilayangkan oleh Ketua Panitia, Wiwik Sartika Saragih, dan Sekretaris Panitia, Erny Frida Simanjuntak, sepekan sebelumnya, dan telah diterima oleh Dadang Pramono, selaku Tim Pemenangan ANTON-BENNY. Dadang membenarkan bahwa Anton Achmad Saragih telah menjadwalkan kunjungannya ke Batu Silangit pada hari tersebut.
Wiwik Sartika Saragih, didampingi oleh Erny Frida Simanjuntak, menyatakan bahwa kegiatan ini dilaksanakan dengan biaya swadaya warga. Mereka berharap Paslon Bupati dan Wakil Bupati Simalungun tersebut mau mendengarkan langsung aspirasi para pelaku UMKM di desa mereka.
"Kami mengundang Pak Haji Anton Saragih dengan harapan beliau bersedia mendengar keluhan kami sebagai pelaku UMKM. Kami akan mendeklarasikan dukungan kami agar beliau terpilih sebagai bupati," ungkap Wiwik.
Salah satu alasan utama mengundang Haji Anton Saragih adalah keyakinan bahwa di bawah kepemimpinannya, pelaku UMKM di desa mereka akan terbebas dari jeratan rentenir. Seorang warga menyebutkan bahwa banyak dari mereka terpaksa berurusan dengan rentenir karena sulitnya akses modal usaha.
"Warga kami, terutama pelaku UMKM, telah menjadi korban rentenir karena sulitnya akses permodalan," ujar seorang warga menimpali.
Wiwik menambahkan, para pelaku UMKM di desa tersebut sangat gigih, namun minimnya perhatian dari pemerintah membuat mereka harus bertahan dengan modal dari rentenir. "Sedih rasanya melihat perjuangan mereka, tetapi tidak ada dukungan yang memadai," tambah Erny.
Selain itu, kondisi infrastruktur jalan menuju desa tersebut juga menjadi keluhan warga. Menurut Wiwik, saat hujan turun, jalan berubah menjadi seperti sungai, yang menyulitkan akses keluar-masuk desa.
Sebagai desa yang dikenal dengan peternakan, Batu Silangit juga memiliki potensi untuk mengembangkan industri pembuatan kompos. Warga yakin, jika terpilih, Haji Anton Saragih dan Benny Sinaga akan amanah dan memperhatikan kebutuhan masyarakat, termasuk memperbaiki infrastruktur dan mendukung pengembangan UMKM. (S.Hadi/rel)
0 Comments
Posting Komentar