Serka Sadikin Pantau Situasi, Pastikan Wilayah Tambora Bebas Banjir


Kodam Jaya, Jakarta Barat – Babinsa Koramil 02/Tambora terus memantau kondisi wilayah setelah hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur Jakarta pada Sabtu dini hari (1/2/2025). Berdasarkan laporan terbaru, tidak ditemukan genangan air maupun banjir di 11 kelurahan di Kecamatan Tambora.

Babinsa Koramil 02/Tambora melaporkan bahwa kondisi di Kelurahan Roa Malaka, Duri Utara, Duri Selatan, Angke, Pekojan, Krendang, Tambora, Tanah Sereal, Kali Anyar, Jembatan Besi, dan Jembatan Lima dalam keadaan aman tanpa adanya genangan. Selain itu, tidak ditemukan pohon tumbang maupun hambatan lain yang berpotensi mengganggu aktivitas warga.

Meskipun demikian, Babinsa tetap mengimbau warga untuk selalu waspada terhadap potensi banjir, terutama di daerah yang rawan genangan air. “Kami mengajak masyarakat untuk rutin membersihkan saluran air, tidak membuang sampah sembarangan, dan segera melapor jika ada tanda-tanda potensi banjir atau pohon tumbang,” ujar Serka Sadikin Babinsa Koramil 02/TB.

Koramil 02/Tambora bersama instansi terkait akan terus melakukan pemantauan guna memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat. Warga juga diminta untuk tetap siaga dan mengikuti arahan petugas dalam menghadapi cuaca ekstrem. (Pendim 0503/JB) 


0 Comments

Posting Komentar