Kodam Jaya, Jakarta Barat – Untuk menjaga kondusifitas dan ketertiban wilayah, Babinsa Koramil 02/Tambora bersama tim Wanra melaksanakan kegiatan patroli malam pada Senin, 21 April 2025. Patroli ini dilakukan sebagai bentuk antisipasi terhadap potensi tawuran dan aksi balapan liar yang sering terjadi di wilayah padat penduduk, khususnya di malam hari.
Patroli yang dimulai pukul 22.00 WIB tersebut dipimpin oleh Serka Sadikin YP dan melibatkan 3 personel, terdiri dari 1 orang Babinsa dan 2 orang anggota Wanra. Meski dengan perlengkapan minim dan tanpa membawa senjata api, para personel tetap menunjukkan kesiapsiagaan dan semangat tinggi dalam menjaga keamanan masyarakat.
Kegiatan patroli menyusuri sejumlah titik rawan, dimulai dari Koramil 02/TB, dilanjutkan ke Jalan Kopi, Jalan Pejagalan, dan Jalan Petak Lama. Tim juga melakukan pengecekan di sejumlah pos keamanan seperti Pos Koramil 19 Roa Malaka, Pos Linmas RW 01, Pos Linmas RW 04 Jembatan Lima, hingga Pos Koramil 27 Angke dan Pos Linmas RW 07/10.
Sepanjang rute patroli, para personel Babinsa turut menyapa warga, menjalin komunikasi dengan para petugas Linmas, serta memberikan imbauan untuk menjaga ketertiban lingkungan. Hal ini merupakan bentuk pendekatan humanis yang terus dijaga oleh Koramil 02/TB dalam menjalankan tugas kewilayahan.
"Kami ingin memastikan situasi tetap aman dan masyarakat merasa tenang dengan kehadiran Babinsa di tengah-tengah mereka," ujar Serka Sadikin YP saat ditemui di sela patroli.
Patroli berakhir pada pukul 23.00 WIB tanpa ditemukan adanya kejadian menonjol. Situasi wilayah Tambora secara umum terpantau aman dan kondusif.
Kegiatan ini merupakan bentuk komitmen TNI AD melalui Koramil 02/Tambora dalam mendukung terciptanya lingkungan yang aman, nyaman, dan bebas dari gangguan kamtibmas, serta memperkuat sinergi antara aparat dan masyarakat.
(Pendim 0503/JB)
0 Comments
Posting Komentar