Jakarta, penaXpose.com – Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok, AKBP Dr. Martuasah H. Tobing, S.I.K., M.H., menggelar kegiatan Jumat Curhat sekaligus memberikan bantuan sembako kepada buruh Tenaga Kerja Bongkar Muat (TKBM). Acara berlangsung di Kantor TKBM, Jl. Raya Pelabuhan Tanjung Priok, pada Jumat (22/02/2025).
Dalam kesempatan tersebut, Kapolres menyampaikan bahwa kehadiran pihaknya bertujuan untuk bersilaturahmi dengan para buruh serta mendengarkan langsung aspirasi mereka. Ia juga mengingatkan pentingnya keselamatan kerja serta kewaspadaan dalam menggunakan media sosial.
"Rekan-rekan buruh harus berhati-hati dalam bekerja demi keluarga. Utamakan keselamatan dengan mengikuti SOP yang berlaku. Selain itu, gunakan media sosial untuk hal yang positif dan jangan mudah percaya berita hoaks," ujar Kapolres.
Ia juga menekankan pentingnya komunikasi antara masyarakat dan kepolisian.
"Jika ada kejadian atau keluhan terkait anggota kami, silakan langsung sampaikan, jangan dipendam dalam hati. Kami siap menerima masukan demi pelayanan yang lebih baik," tambahnya.
Dalam sesi tanya jawab, perwakilan buruh menyampaikan bahwa selama ini kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) di Pelabuhan Tanjung Priok tetap kondusif. Mereka juga mengapresiasi sinergi yang terjalin dengan Polres Pelabuhan Tanjung Priok.
Menanggapi hal tersebut, Kapolres memastikan bahwa pihaknya siap memberikan perlindungan dan pelayanan terbaik bagi para buruh.
"Jangan ragu untuk melapor jika ada gangguan Harkamtibmas. Pelaporan tidak dipungut biaya. Kami juga ingin mengubah citra polisi yang menakutkan menjadi lebih humanis. Ke depan, kami akan menambah petunjuk jalan menuju kantor polisi agar lebih mudah diakses," jelasnya.
Acara kemudian dilanjutkan dengan pembagian sembako kepada buruh TKBM dan diakhiri dengan sesi foto bersama.
Kepada awak media, Kapolres AKBP Martuasah menjelaskan bahwa kegiatan Jumat Curhat merupakan arahan Kapolri, Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si. Program ini bertujuan untuk mendengar langsung aspirasi buruh serta membantu meringankan beban mereka.
Turut hadir dalam kegiatan ini:
• Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok: AKBP Dr. Martuasah H. Tobing, S.I.K., M.H.
• Kasat Binmas: AKP Sudirman Agus, S.H., M.H.
• Kasat Intelkam: AKP Diondi Asido Manik, S.Tr.K., S.I.K.
• Kasihumas: AKP Hendro Prayitno, S.H.
• Ketua Koperasi TKBM: Asep
• Buruh TKBM: sebanyak 30 orang
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan hubungan antara kepolisian dan buruh semakin erat serta kesejahteraan mereka semakin meningkat.
(Emy)
0 Comments
Posting Komentar